Arti Help Each Other

Arti Amount to

Hi everyone, kita kali ini ketemu lagi untuk membahas mengenai arti salah satu idiom di dalam bahasa Inggris dan idiom tersebut adalah amount to. Di sini saya menggunakan kamus idiom The American Heritage Dictionary of Idioms.

Buat kalian yang bahasa Inggrisnya masih pemula sekali dan kalian bingung harus belajar dari mana, saya membuat pelajaran bahasa Inggris dari dasar sekali dan bertahap. Kalian bisa KLIK DI SINI untuk menuju ke Pelajaran Bahasa Inggris Pemula dari saya.

Yuk let's go kita bahas.

Arti Idiom Amount to

Kita langsung lihat aja yuk penjelasan dari kamus idiom tersebut yang sudah saya screenshotkan pada gambar di bawah ini,

Arti Amount to

Di situ bisa kita lihat penjelasannya ada 2. Yang pertama artinya yaitu,
Add up, develop into.
Yang kalau saya terjemahkan ke dalam bahasa Indonesia artinya adalah,
Menambahkan, berkembang menjadi.
Dan di situ diberikan contoh kalimatnya agar kita bisa lebih memahaminya. Contoh kalimatnya yaitu,
Even though she's careful with her money, her savings don't amount to much.
Yang kalau saya terjemahkan ke dalam bahasa Indonesia artinya adalah,
Walaupun dia sangat bagus dalam mengelola keuangannya, tabungannya tidak banyak.
Lalu arti yang kedua dari idiom amount to ini adalah,
Be equivalent to.
Yang kalau saya terjemahkan ke dalam bahasa Indonesia artinya adalah,
Setara dengan.
Dan di situ diberikan contoh kalimatnya yaitu,
Twenty persons won't amount to a good turnout.
Yang kalau diterjemahkan artinya kurang lebih,
20 orang tidak setara dengan hasil yang bagus.
Atau di sini bisa juga diartikan bahwa 20 orang itu belum bisa menghasilkan hasil yang bagus, mungkin butuh lebih dari 20 orang.

Nah kurang lebih seperti itu arti dari idiom amount to. Kalau begitu sekian dulu sharing dari saya mengenai arti idiom amount to ini. Semoga bisa bermanfaat buat kita semua and I'll see you soon. Bubye.

Comments