Arti Help Each Other

Arti Come On Sweetheart

Hello everyone, apa kabar kalian? Ketemu lagi dengan saya, Iman Prabawa. Kali ini kita akan membahas arti dari [come on sweetheart] dan kita akan menonton cuplikan adegan dari film di mana diucapkan kata-kata ini dan saya juga akan menjelaskan situasi dari adegan di film tersebut sehingga kalian akan bisa lebih mudah memahaminya.

Arti Come On Sweetheart

Buat kalian yang bahasa Inggrisnya masih pemula sekali dan kalian bingung harus belajar dari mana, saya membuat pelajaran bahasa Inggris dari dasar sekali dan bertahap. Kalian bisa KLIK DI SINI untuk menuju ke Pelajaran Bahasa Inggris Pemula dari saya.


Kalau begitu yuk kita mulai pembahasan kita mengenai arti dari [come one sweetheart] ini.

Arti Come On Sweetheart

Come on itu artinya [ayolah] tapi sebenarnya ada banyak artian dari [come on] ini dan kebetulan saya juga sudah membuat artikelnya tersendiri yang juga saya berikan contoh-contoh adegan dari film dan kemudian saya jelaskan juga arti dari [come on] di masing-masing cuplikan adegan film tersebut sehingga kalian bisa melihat beberapa arti dari [come on].

     Baca juga: Arti Come On

Dan [sweetheart] itu merupakan panggilan sayang untuk orang yang kita cintai, dan kalau di Indonesia kita biasanya memanggil dengan panggilan [sayang] atau [cinta] atau [manis]. Saya juga sudah membuat artikel tersendiri yang membahas mengenai sweetheart ini. Untuk detailnya, kalian bisa membacanya di artikel saya tersebut.

     Baca juga: Arti Sweetheart

Singkat kata, come on sweetheart itu kalau diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia artinya yaitu,
Ayolah sayang.
Sekarang kita akan menonton cuplikan dari adegan film di mana diucapkan kata [come on sweetheart] ini.

Come On Sweetheart di Adegan Film

Mari kita tonton cuplikan film di bawah ini yang saya ambil dari film The Good Place, Season 1 Episode 9.


Percakapan yang terjadi di cuplikan adegan tersebut beserta terjemahan Bahasa Indonesianya adalah sebagai berikut.
Trevor: Point is, she knows that she doesn't belong here, and she's giving up. (Intinya, dia tahu kalau ini bukanlah tempat dia, dan dia udah menyerah.)
Michael: Is this true? Fake Eleanor, are you giving up? (Benar? Eleanor Palsu, kamu udah menyerah?) 
Trevor: Yeah, of course she is. She knows this place isn't for her. Let's go, dingdong! Come on. (Iya, pastinya! Dia tahu kok kalau tempat ini bukan tempatnya dia. Ayo coy! Kita pergi.) 
Eleanor: No, I'm not leaving. (Ngga, aku ngga akan pergi.) 
Trevor: Oh, come on, sweetheart, we've been through this. You know you don't belong here. (Ah, ayolah sayang, kita kan udah ngomongin masalah ini. Kamu tahu kamu itu ngga pantas di sini.) 
Eleanor: You're right! I don't. But I want to. I used to never want to be a part of any group, but I'm a different person now. (Iya, benar! Aku ngga pantas di sini. Tapi aku mau di sini. Dulu aku ngga pernah mau gabung di grup apa pun, tapi sekarang aku udah bukan orang yang dulu lagi.)
Saya jelaskan sedikit situasinya ya. Eleanor itu tertukar dengan seseorang yang juga namanya Eleanor, namanya sama, yang satu dikirim ke Bad Place, sementara si Eleanor ini yang dipanggil dengan sebutan Fake Eleanor atau Eleanor Palsu malah dikirim ke Good Place.

Good Place Bad Place ini ibaratnya kaya tempat yang baik dan tempat yang buruk, mungkin seperti surga dan neraka kurang lebih menurut cerita di film ini. Ini kan film komedi jadi cerita yang ada di sini juga bisa dikatakan banyak mengada-adanya.

Tapi yang penting kita belajar bahasanya kan di sini. Si Trevor ini merupakan penguasa dari Bad Place dan dia kemudian menjemput Eleanor yang ada di Good Place untuk membawa kembali ke tempatnya dia yang seharusnya yaitu di Bad Place, tapi Eleanor menolak.

Dan ketika si Eleanor menolak, si Trevor berkata seperti ini,
Oh, come on, sweetheart.
Kata panggilan [sweetheart] di sini lebih ke bukan panggilan untuk sayang tapi lebih ke panggilan untuk mengejek, kaya misalnya bisa juga diterjemahkan sebagai,
Ayolah, cantik.
Atau,
Ayolah, manis.
Bukan untuk panggilan ke sayang tapi lebih ke gimana ngomongnya ya? Kalian mengerti pastinya kan? Ketika misalnya ada preman manggil [sayang] ke cewe yang lewat.

Di situasi ini yang terjadi adalah seperti itu, tapi bisa juga kata [come on sweetheart] digunakan ke orang yang memang kita benar-benar sayang. Jadi, memang kita perlu untuk melihat situasinya seperti apa ketika kita menerjemahkan sehingga kita tidak salah ketika menerjemahkannya.

Saya rasa sekian dulu ya sharing dari saya mengenai arti come on sweetheart ini. Semoga bisa dimengerti dan bisa bermanfaat juga untuk kita semua. Sampai ketemu lagi, and I'll talk to you soon. Bye-bye now.

Comments