Arti Help Each Other

Arti Ace In The Hole

Hello everyone, kita kali ini akan membahas mengenai arti ace in the hole. Ini adalah sebuah idiom, yang mungkin teman-teman banyak yang mendengar idiom ini diucapkan. 

Buat kalian yang bahasa Inggrisnya masih pemula sekali dan kalian bingung harus belajar dari mana, saya membuat pelajaran bahasa Inggris dari dasar sekali dan bertahap. Kalian bisa KLIK DI SINI untuk menuju ke Pelajaran Bahasa Inggris Pemula dari saya.

Saya mengambilnya dari kamus idiom yaitu The American Heritage of Idioms, yang gambarnya terlihat pada gambar di bawah ini.

American Heritage Dictionary of Idioms

Nah sekarang mari kita bahas yuk artinya.

Arti Idiom Ace In The Hole

Menurut kamus idiom di atas, arti dari idiom ace in the hole itu adalah seperti yang terlihat pada gambar di bawah ini.

Arti Ace In The Hole

Nah kita lihat penjelasan di atas menurut kamus tersebut, arti idiom ace in the hole adalah,
A hidden advantage or resource kept in reserve until needed. 
Yang kalau saya terjemahkan ke dalam bahasa Indonesia terjemahannya adalah,

Sebuah kelebihan yang tersembunyi atau sebuah sumber daya yang disimpan menjadi cadangan dan baru dipakai pada saat dibutuhkan.
Kalau orang Indonesia mungkin menggunakan kata "kartu as" di dalam kasus pada kalimat yang diberikan oleh kamus tersebut di bawah ini.

Di situ ada contoh kalimat yang diberikan yaitu,
The prosecutor had an ace in the hole: an eyewitness.
Yang kalau saya artikan adalah,
Sang jaksa mempunyai kartu as, yaitu saksi mata.
Di dalam konteks ini kita bisa menyebutnya sebagai kartu as, karena biasanya orang Indonesia suka bilang, "Tenang, gue punya kartu as-nya dia kok." Ibaratnya kita punya sesuatu yang bisa kita andalkan di saat yang memang dibutuhkan.

Nah kurang lebih seperti itu arti dari idiom ace in the hole. Semoga bisa bermanfaat and I'll see you again next time. Bubye.

Comments