Arti Whatever

Selamat Berbuka Puasa Dalam Bahasa Inggris

Halo semuanya, bulan ini adalah bulan Ramadhan, saya akan membahas mengenai bahasa Inggrisnya selamat berbuka puasa. Biasanya kan kita suka menuliskan kata-kata seperti ini dalam bahasa Inggris buat orang yang lagi kita sukai, nah kebetulan ada juga video dari Guruku Seru yang membahas mengenai hal ini.

Mari kita bahas.

Bahasa Inggrisnya Selamat Berbuka Puasa

Kalau menurut Guruku Seru, nanti di bagian bawah dari artikel ini saya embedkan videonya ya, jadi teman-teman bisa tonton sendiri aja penjelasan dari Mr. Dennis mengenai hal ini.

Jadi selamat berbuka puasa dalam bahasa Inggris menurut Mr. Dennis adalah,
Enjoy breaking your fast.
Yang kalau diterjemahkan secara kata per kata itu cukup aneh sebenarnya, makanya jangan menerjemahkan kata per kata ya,
Selamat mematahkan puasamu.
Aneh kan ya? Karena break itu kalau kita artikan secara kata per kata adalah "patah" atau "istirahat" juga bisa. Kalau kita gunakan kata istirahat juga tetap aneh sih, maka akan menjadi,
Selamat mengistirahatkan puasamu.
Kalau kita mau ngomong, saya lagi buka puasa nih ke dalam bahasa Inggris maka kalimatnya adalah,
I'm breaking my fast right now.
Nah untuk video dari Guruku Seru, bisa teman-teman tonton di bawah ini,


Nah kurang lebih seperti itu teman-teman mengenai selamat berbuka puasa dalam bahasa Inggris. Semoga bermanfaat ya. Pantengin terus blog ini untuk sharing-sharing mengenai bahasa Inggris yang lain lagi. Kalau begitu, I'll see you soon then. Bubye.

Comments