What's wrong artinya adalah,
Ada apa?
Halo teman-teman, ketemu lagi dengan saya, Teacher Iman. Kali ini kita akan membahas arti dari kalimat tanya what's wrong, dan seperti biasa, kita akan melihat cuplikan adegan dari film di mana diucapkan kata-kata what's wrong ini.
Baca juga: Arti Here You Are
Kalau begitu yuk mari kita bahas arti dari what's wrong ini. Oh iya, saya juga punya youtube channel, support saya juga ya dengan subscribe di youtube channel saya dengan mengklik DI SINI.
Arti What's Wrong
What's itu singkatan dari what is. Jadi, what's wrong itu kalau ditulis panjang tanpa disingkat seperti itu menjadi [what is wrong]. What is wrong itu arti sebenarnya adalah,
Apa yang salah?
Kita lihat aja yuk ke penjelasan yang diberikan oleh kamus MacMillan Dictionary. Di situ kamus ini menjelaskan bahwa ada 3 arti dari what's wrong.
Arti yang pertama menurut kamus MacMillan bisa kita lihat pada gambar screenshot di bawah ini.
Yang kalau saya terjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia artinya yaitu,
Kalimat what's wrong ini biasanya digunakan untuk bertanya kepada seseorang yang terlihat sakit atau terlihat sedih dan kita ingin tahu mereka kenapa.
Di bawahnya diberikan contoh kalimatnya yang kalau saya terjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia artinya yaitu,
Kamu kelihatan kacau deh, ada apa sih?
Arti yang kedua menurut kamus MacMillan, bisa kita lihat pada gambar di bawah ini.
Kalimat what's wrong ini digunakan untuk bertanya mengapa sesuatu seperti misalnya mesin tidak beroperasi sebagaimana mestinya.
TVnya kenapa sih? Suaranya pecah gitu.
Kalimat what's wrong ini digunakan untuk bertanya mengapa mereka tidak setuju dengan apa yang sedang kamu lakukan.
Apa yang salah sih dengan sedikit bersenang-senang?
Pelafalan What's Wrong
What's Wrong Di Adegan Film
Berikut ini adalah cuplikan adegan dari film Gotham, Season 1 Episode 1. Mari kita tonton cuplikan adegannya di bawah ini.
What's wrong? (Ada apa?)
Nah, saya rasa sekian dulu sharing dari saya mengenai arti dari what's wrong ini. Kalau nanti saya menemukan adegan yang lain di mana diucapkan what's wrong ini, Insya Allah akan saya update lagi artikel ini. Bye now.
Comments
Post a Comment