Pengertian Badass

Arti Be Yourself

Halo teman-teman, kali ini kita akan membahas arti dari kata [be yourself]. Sering mendengar kata ini diucapkan, misalnya saat kalian nonton film tapi kalian ngga tahu artinya? Nah, seperti biasa, saya juga akan mengikutsertakan cuplikan video di mana diucapkan kata-kata ini agar kalian juga mengerti dan tahu bagaimana melafalkannya.

Arti Be Yourself

Kalau kalian suka dengan sharing-sharing saya di blog ini, kalian bisa mentraktir saya kopi agar saya bisa lebih semangat lagi membuat artikel-artikel yang berguna.

Trakteer Saya

Kalau begitu mari kita mulai pembahasan kita mengenai arti dari [be yourself] ini.

Arti Be Yourself

[Be] artinya adalah [jadi] atau [jadilah], dan [yourself] artinya adalah [diri sendiri]. Jadi, be yourself artinya adalah,
Jadilah diri sendiri.
Be yourself itu adalah jadi diri sendiri dan tidak berusaha menjadi orang lain atau mengkopi orang lain.

Pengucapan Be Yourself

Mari kita dengarkan pengucapan be yourself di bawah ini.



Nah, sekarang mari kita tonton video di mana diucapkan kata-kata be yourself ini.

Be Yourself Di Adegan Video

Berikut ini adalah potongan video dari TED Talk. Mari kita tonton potongan videonya di bawah ini.


Kata-kata yang diucapkannya berikut terjemahan Bahasa Indonesianya adalah sebagai berikut.

Kara Logan: Don't try to be someone you're not. You're going to go to these meetings and think you need to big-shot it. Be yourself, authenticity matters, nobody likes a phony. Just be yourself! (Jangan berusaha menjadi seseorang yang bukan diri Anda. Anda akan ke pertemuan ini dan berpikir bahwa Anda perlu untuk ngomong sesuatu yang penting di sana. Jadi diri Anda sendiri aja, penting untuk menjadi diri sendiri, ngga ada yang suka dengan pribadi yang palsu. Jadi diri Anda sendiri aja!)

Seperti yang kita lihat, di situ sebelum dia mengucapkan kata-kata [be yourself] dia mengucapkan,
Don't try to be someone you're not. (Jangan berusaha menjadi seseorang yang bukan diri Anda.)
Di situ bisa kita lihat arti dari be yourself yaitu jadi diri sendiri dan tidak menjadi orang lain.

     Baca juga: Arti I Promise You

Nah, saya rasa sekian dulu ya sharing dari saya mengenai arti dari be yourself ini. Nanti kalau saya menemukan lagi video atau cuplikan adegan dari film di mana diucapkan kata-kata be yourself ini, Insya Allah akan saya update lagi artikel ini. 

Sampai ketemu lagi dan subscribe di youtube channel saya ya. 

Comments