- Get link
- Other Apps
Posted by
Iman Prabawa
on
- Get link
- Other Apps
Halo semuanya, ketemu lagi dengan saya, Iman Prabawa. Kali ini kita akan membahas arti dari frasa kata [empty-handed] dan seperti biasa, kita akan menonton cuplikan adegan dari film di mana diucapkan frasa kata [empty-handed] ini.
Kalau kalian suka dengan sharing-sharing saya di blog ini, kalian bisa mentraktir saya kopi agar saya bisa lebih semangat lagi membuat artikel-artikel yang berguna.

Kalau begitu langsung saja kita bahas apa arti dari [empty-handed] ini.
Arti Empty-Handed
Kita artikan satu per satu ya frasa kata [empty-handed] ini. [Empty] itu artinya [kosong] dan [handed] itu artinya [menyerahkan dengan tangan].
Jadi, arti secara kata per kata dari [empty-handed] adalah menyerahkan dengan tangan yang kosong. Yang kalau kita artikan ke dalam Bahasa Indonesia adalah tangan kosong dan tidak membawa sesuatu apa pun atau tidak membawa hasil apa pun.
Nanti dengan adanya contoh-contoh dari adegan film yang saya ikutsertakan di artikel saya ini, kalian akan lebih mudah untuk mengerti dan memahami maksudnya.
Contoh-contoh Empty-handed
Contoh yang pertama, saya ambil dari film The Other Woman (2014). Mari kita tonton cuplikan adegannya di bawah ini.
Carly: Oh, my God. (Ya Tuhan.)
Kate: Oh, sorry. It's me. Don't be mad. Um, I just.. I just wanna talk. I thought maybe we could have some dinner? (Oh, maaf. Ini aku. Jangan marah ya. Aku cuma pingin ngobrol. Aku pikir mungkin kita bisa makan malam?)
Carly: How do you know where I live? (Darimana kamu tahu aku tinggal di sini?)
Kate: Um, we followed you home but, um, I didn't wanna show up empty-handed so I brought some food. Some food is right here. (Kita tadi itu ngikutin kamu pulang, tapi aku ngga mau muncul dengan tangan kosong jadi aku bawa makanan. Makanannya ada di sini.)
Carly: How did you get into my building? (Gimana kamu bisa masuk ke dalam sini?)
Kate: We waited for someone to leave and then we snuck in. (Kita nunggu orang yang keluar dan kemudian kita nyelinap masuk.)
Di cuplikan adegan di atas, Kate itu adalah istrinya Mark dan merupakan selingkuhannya si Carly. Tapi si Carly ngga tahu sama sekali kalau si Mark itu udah punya istri karena si Mark ngga pernah ngasih tahu.
Akhirnya ketahuanlah sama si Carly kalau si Mark itu udah punya istri saat dia datang secara mendadak ke rumahnya Mark, dan yang keluar itu istrinya si Mark.
Setelah kejadian itu, malah istrinya si Mark yang nyamperin si Carly, dan di situ dia datang ke tempatnya Carly, dia pingin ngobrol, tapi dia ngga enak kalau datang dengan tangan kosong [empty-handed] makanya dia datang bawa makanan.
Nah, jadi arti [empty-handed] di konteks ini bisa diterjemahkan dengan terjemahan [tangan kosong].
Baca juga: Arti Screwed
Saya rasa sekian dulu sharing dari saya mengenai arti dari frasa kata [empty-handed] ini dan kalau nanti saya menemukan lagi contoh-contoh yang lain di mana diucapkan frasa kata [empty-handed] ini, Insya Allah, artikel ini akan saya update lagi.
Kalau begitu sampai ketemu lagi, and I'll talk to you soon. Bye now.
Location:
Jakarta, Indonesia
- Get link
- Other Apps
Hello, I'm Iman Prabawa a.k.a Pak Guru Iman. I love to share about languages. My Instagram, @pakguruiman
Comments
Post a Comment