Pengertian Badass

Arti Heads-Up

Halo semuanya, ketemu lagi dengan saya, Iman Prabawa. Kali ini kita akan membahas arti dari idiom [heads-up], dan seperti biasa, kita akan menonton cuplikan adegan dari film di mana diucapkan idiom [heads-up] ini.

Arti Heads-Up

Kalau kalian suka dengan sharing-sharing saya di blog ini, kalian bisa mentraktir saya kopi agar saya bisa lebih semangat lagi membuat artikel-artikel yang berguna.

Trakteer Saya

Kalau begitu mari kita bahas arti dari frasa kata [heads-up] ini.

Arti Harfiah Heads-Up

Kalau kita artikan secara kata per kata, kita bisa jadi bingung lho. [Head] itu kan artinya [kepala], lalu [up] itu artinya [atas]. Kalau kita mengartikannya secara kata per kata, kita mungkin akan mengira artinya adalah,
Kepala atas.
Tapi sebenarnya artinya bukan itu. Jadi, pelajaran yang bisa diambil dari sini adalah kalau kalian mencoba menerjemahkan sebuah frasa kata dan kemudian hasil terjemahannya aneh, kalian bisa langsung curiga bahwa itu adalah sebuah idiom, karena memang biasanya idiom itu aneh kalau diterjemahkan secara kata per kata seperti ini.

Sekarang mari kita lihat arti idiom heads-up ini yuk menurut kamus.

Arti Kamus Heads-Up

Kalau kita melihat ke kamus Cambridge di situ terlihat penjelasan dari idiom heads-up adalah seperti yang terlihat pada gambar di bawah ini.

Arti Heads-Up

Kalau kita lihat di atas artinya ada 2.

Arti yang pertama yaitu,
Peringatan akan sesuatu yang akan terjadi, biasanya diberitahukan agar kita bisa mempersiapkan diri.
Di situ contoh kalimatnya yaitu,
This note is just to give you a heads-up that Vicky will be arriving next week.
Yang kalau saya terjemahkan ke dalam bahasa Indonesia artinya yaitu,
Catatan ini hanya untuk memberitahukan Anda bahwa Vicky akan datang minggu depan.

Arti yang kedua yaitu,
Percakapan singkatan atau pernyataan mengenai perkembangan dari sebuah situasi atau rencana.
Di situ diberikan contoh kalimatnya yaitu,
The boss called a meeting to give us a heads-up on the way the project was going.
Yang kalau saya terjemahkan ke dalam bahasa Indonesia artinya yaitu,
Sang boss mengadakan rapat untuk memberitahukan perkembangan dari proyek yang sedang berjalan.
Berikutnya, kita akan mendengarkan pelafalan dari idiom heads up ini.

Pelafalan Heads Up

Mari kita dengarkan pelafalan dari idiom heads-up pada video di bawah ini.


Berikutnya, mari kita lihat contoh-contoh di adegan-adegan film di mana frasa kata [heads-up] ini diucapkan.

Contoh-contoh Heads-Up 

Di bagian ini kita akan menonton cuplikan adegan-adegan yang saya ambil dari film di mana diucapkan frasa kata heads-up ini agar kalian bisa lebih mengerti dan memahami arti serta penggunaannya.

Contoh yang pertama dari film Nikita, Season 1 Episode 2. Sedikit mengenai situasinya, terjadi percakapan antara Michael dan Alex. Alex itu yang cewe, dia sedang dalam karantina dan dalam pelatihan namun di pelatihan tersebut ternyata dia berkelahi dengan peserta yang lainnya yaitu Jaden. Nah si Michael ini memberikan pemberitahuan kepada Alex.

     Baca juga: Arti Cut Corners

Mari kita tonton adegannya di bawah ini.


Dan percakapan yang terjadi di cuplikan adegan film tersebut dan juga terjemahannya adalah sebagai berikut.

Michael: Percy is disappointed in your behavior. Your lack of discipline, your destruction of property. He's giving you 2 weeks to show visible improvement, or it's over. (Percy kecewa dengan sikapmu. Ketidakdisiplinanmu, perusakan properti yang kamu lakukan. Dia memberikan kamu waktu 2 minggu untuk melihat perubahan kelakuan dari dirimu, atau ini semua akan berakhir.)

Alex: What? Jaden started it, she can't.. (Apa? Yang memulainya kan Jaden, dia..)

Michael: Jaden is in the same boat. I just wanted to give you a heads-up. (Jaden juga ada di posisi yang sama seperti kamu. Aku cuma mau ngasih kamu peringatan aja.)

Jadi, di cuplikan di atas Michael memberitahukan ke si Alex bahwa atasan mereka Percy, ngga suka dengan kelakuannya si Alex dan Michael ngasih tahu kalau si Alex ngga berubah dalam 2 minggu ini, dia akan dikeluarkan dari program yang sedang dijalani oleh Alex.

     Baca juga: Arti Good Day

Contoh yang kedua, dari film MacGyver 2016, Season 1 Episode 5. Mari kita tonton cuplikan adegannya di bawah ini.


Percakapan yang terjadi di cuplikan adegan di atas beserta terjemahan Bahasa Indonesianya adalah sebagai berikut.

Jack: I got two bogeys coming your way, pal. (Ada dua orang yang menuju ke arah loe, bro.)

MacGyver: Okay. Thanks for the heads-up(Oke. Terima kasih buat pemberitahuannya.)

Di cuplikan adegan di atas si Jack ngasih tahu ke MacGyver kalau ada dua orang penjahat yang sedang menuju ke arahnya dia. Dia memberitahukan hal tersebut agar si MacGyver waspada dan bisa bersiap-siap.

Contoh yang ketiga, dari film New Girl, Season 2 Episode 18. Mari kita tonton cuplikan adegannya di bawah ini.


Percakapan yang terjadi di cuplikan adegan di atas beserta terjemahan Bahasa Indonesianya adalah sebagai berikut.

Cecilia: Hey, Schmidt. (Hei, Schmidt.)

Schmidt: Hey. (Hei.)

Cecilia: You remember Shivrang? (Loe inget ama Shivrang ngga?)

Schmidt: Shivrang! What is up, my man? Welcome to America. Listen. Just a little heads-up, we're serving cow-meat tacos tonight. (Shivrang? Apa kabar loe, bro? Selamat datang di Amerika. Eh, gue mau ngasih tahu aja, malam ini menunya itu tacos dari dagingnya sapi.)

Shivrang: You mean beef? (Maksud loe daging sapi?)

Schmidt: Cow meat, Shivrang. (Daging dari sapi, Shivrang.)

Shivrang: I'm not crazy. It is beef, right? (Aku ngga bodoh. Maksudnya daging sapi, kan?)

Di cuplikan adegan di atas, si Cecilia itu mantannya si Schmidt, dan di acara itu dia bawa cowo terus ngenalin ke si Schmidt, dan si Schmidt itu sebenarnya masih ada rasa suka sama si Cecilia. Schmidt kenal sama si Shivrang, cowo barunya Cecilia, dan dia ini orang India. Biasanya orang India kan kebanyakan agamanya Hindu dan ngga makan daging sapi kan?

Makanya dia bilang kalau malam ini di acara ini menunya adalah tacos yang terbuat dari daging sapi. Si Schmidt mau negasin daging sapi dengan kata-kata [cow meat] untuk lebih jelas dan langsung si Shivrang tahu.

     Baca juga: Arti Empty-Handed

Nah seperti itu kurang lebih, semoga dengan adanya adegan film seperti ini bisa lebih mudah untuk kita memahami arti dari idiom-idiom yang ada di dalam bahasa Inggris ya. Nanti kalau ada adegan di film lagi yang menggunakan idiom heads-up ini, Insya Allah artikelnya akan saya update lagi.

Kalau begitu sampai ketemu lagi dan sampai jumpa.


Referensi:
1. "HEADS-UP | meaning in the Cambridge English Dictionary". dictionary.cambridge.org (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2019-06-14.
2. "What Does Heads Up Mean?". Writing Explained (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2019-06-14.

Comments

Post a Comment